PALI-Sumsel-Publiknusantara.id Bertempat di Balai Desa Tempirai Timur, Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Sumatra Selatan.Panitia Hari Besar Islam(PHBI) Tempirai Raya, mendatangkan penceramah dari Kota Prabumulih Ust.Drs.H.Ilham Wahyudi dengan tema”Evaluasi diri di tahun baru Islam” Sabtu (13/07/2024).
Acara berlangsung dari pukul.19:30 Wib, sampai dengan selesai, atas inisiatif pengurus PHBI menetapkan acara ceramah agama di balai Desa Tempirai Timur, untuk memudahkan para tamu undangan yang akan mendengarkan isi ceramah dari Ustadz Ilham.
Hadir dalam acara tersebut, Ketua PHBI Tempirai Raya Sertu Mulyadi Zainuri, Kepala Desa Tempirai Timur, Kepala Desa Tempirai Selat, Kepala Desa Tempirai Utara, Ketua MUI Penukal Utara, Tokoh masyarakat,Tokoh Agama, Tokoh pemuda, Ketua dan pengurus masjid se- Tempirai Raya dan Masyarakat Tempirai Raya.
Dalam sambutannya Ketua PHBI Tempirai Raya Sertu Mulyadi Zainuri, mengucapkan terimakasih atas kesediaannya Ust.Ilham Wahyudi atas kehadirannya memberi siraman rohani untuk warga Tempirai Raya dan para tamu undangan yang sempat hadir pada malam hari ini.
“Alhamdulillah saya berterima kasih pada para undangan yang menyempatkan diri hadir dalam undangan kami ini.Dalam pelaksanaan acara ini apabila ada yang kurang berkenan di hati, kami atas nama panitia pelaksana memohon maaf yang sebesar besarnya,” ungkap Mulyadi.
Dalam sambutannya, di kesempatan yang sama Kepala Desa Tempirai Timur M.Teguh Jaya yang mewakili pemerintah Desa Se-Tempirai Raya, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk lebih memperdalam ilmu agama demi keselamatan Dunia dan Akhirat.
“Mari kita lebih tingkatkan kualitas iman dan Islam kita untuk membangun kehidupan masyarakat yang lebih baik lagi, ini untuk kepentingan bersama lebih khusus lagi untuk Desa agar masyarakat Desa lebih agamis untuk mendukung program pemerintah baik Desa ataupun Kabupaten.Dalamwaktu dekat kami pemerintah Desa akan berkoordinasi dengan PHBI, untuk melakukan acara adat Sedekah Dusun,” Kata M. Teguh.
Jauhari (34) pengurus masjid Nurul Falah, Desa Tempirai Timur, memberikan apresiasi kepada pengurus PHBI Tempirai Raya yang mengadakan ceramah aga