Polsek Negeri Besar Polres Way Kanan menyalurkan bantuan sosial di Kampung Tegal Mukti Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan. Kamis(30/03/2023).
Hadir dalam kegiatan Kapolsek Negeri Besar IPTU Septri Herianto bersama anggota Polsek Negeri Besar Brigadir Sulomo dan Briptu Santori.
Kapolres Way kanan AKBP Teddy Rachesna melalui Kapolsek Negeri Besar IPTU Septri Herianto menyampaikan kegiatan ini bertemakan pemberian bantuan kemanusiaan untuk Negeri, dengan menyalurkan paket sembako berupa beras ke rumah warga yang membutuhkan, Ujarnya.
“Kami datang menyalurkan bantuan yang diserahkan lansung kepada ibu Yuna (40) warga Kampung Tegal Mukti, Way Kanan, mudah – mudahan bermanfaat.
Bantuan ini sebagai wujud kepedulian Polres Way Kanan Polda Lampung kepada masyarakat khususnya warga yang memang membutuhkan “ Ungkap Septri.
Lebih lanjut, petugas juga memberikan himbauan dan pesan Kamtibmas sekaligus memotivasi untuk tetap semangat dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.